Rekomendasi 9 Game Yang Tidak Membosankan

Berikan rating

Kesibukan yang padat tentu harus Anda selingi dengan refreshing untuk menyegarkan pikiran. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan bermain game yang tidak membosankan. Penasaran apa saja? Simak pembahasannya pada artikel berikut ini.

Manfaat Bermain Game

Di era serba digital seperti sekarang ini, bermain game sudah menjadi hal yang wajar. Anda bisa memilih game offline maupun online sesuai selera. Bukan hanya anak-anak, bermain game juga masih menjadi pilihan orang dewasa di kala senggang.

Selain mengisi waktu luang, apa saja manfaat bermain game bagi manusia?

  1. Mencegah stres dan depresi
  2. Membuat Anda lebih kreatif
  3. Menambah relasi dan teman
  4. Mengasah kerja sama tim
  5. Melatih kecerdasan otak karena beberapa game membutuhkan strategi untuk memenangkannya
  6. Melatih fokus dan konsentrasi
  7. Mengajarkan Anda untuk memecahkan masalah
  8. Meningkatkan rasa percaya diri dan saling menghargai

Tentu saja semua manfaat ini bisa Anda dapatkan jika Anda tidak berlebihan dalam memainkannya. Sebaiknya, kerjakan terlebih dahulu apa yang menjadi prioritas Anda. Jangan sampai Anda ketagihan dan tenggelam dalam dunia game.

Daftar Game Yang Tidak Membosankan

Meskipun menawarkan banyak manfaat, tapi Anda juga harus selektif dalam memilih game. Pasalnya, tidak semua game baik untuk Anda unduh.

Sama seperti film, game juga memiliki banyak genre yang bisa Anda pilih sesuai selera. Mulai dari game modern dengan sistem battle royale hingga permainan tradisional tersedia di Google Play Store maupun App Store.

Game apa yang bisa menjadi penghilang bosan di kala istirahat? Simak daftarnya di bawah ini.

1. Mobile Legend

Mobile Legend

Siapa yang tak kenal game Mobile Legend? Game buatan developer Moonton ini sangat terkenal, khususnya di kalangan anak muda. Anda bisa melihat ratingnya yang sangat tinggi di Google Play Store maupun App Store dengan jumlah unduhan yang banyak.

Dalam game ini, pemain akan bertarung melawan musuh bersama teman. Anda bisa membentuk tim dalam pertempuran 5 lawan 5. Tersedia ratusan hero dengan visual grafis berkualitas yang tentunya memiliki skill berbeda.

Untuk mengunduh aplikasi ini, Anda harus mengosongkan ruang penyimpanan karena ukurannya cukup besar. Langsung saja unduh Mobile Legend di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.mobile.legends.

2. PUBG Mobile

PUBG

Game yang tidak membosankan selanjutnya adalah PUBG Mobile. Inti permainan dari game ini adalah untuk tetap bertahan hidup di area pertempuran. Sayangnya, Anda harus menghadapi puluhan musuh yang ganas.

Untuk melawan para pesain, Anda bisa menggunakan aneka senjata dengan kekuatan berbeda. Bukan hanya bertahan hidup, Anda juga harus menyelesaikan misi untuk membunuh pemain lain.

Game Android online ini bisa Anda mainkan bersama teman atau kerabat agar keseruan semakin bertambah. Sama seperti Mobile Legend, kapasitas yang Anda butuhkan untuk mengunduh PUBG Mobile juga sangat besar, yakni mencapai 2 GB.

Segera unduh dan rasakan grafis visual terbaik seperti peperangan sungguhan di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tencent.ig.

3. Ludo King

Ludo King

Apakah Anda sedang mencari apa nama game yang seru tapi offline? Jika iya, maka Anda wajib mengunduh Ludo King. Aplikasi ini berhasil mencatatkan lebih dari 800.000 unduhan karena sangat menarik untuk Anda mainkan bersama teman.

Konsep permainan aplikasi ini sama seperti ludo pada umumnya, dimana Anda harus memasukkan keempat pion pada tempatnya sesuai warna. Ada fitur chatting agar permainan semakin menyenangkan. Segera unduh aplikasinya di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.ludo.king.

4. Hago

Hago

Hago layak masuk dalam daftar game yang tidak membosankan karena memang merupakan aplikasi berisi sekumpulan game. Aplikasi ini memiliki lebih dari 80 pilihan game, sehingga Anda bisa memilih yang sesuai dengan selera.

Pada aplikasi ini, terdapat fitur PVP agar Anda bisa bermain melawan pemain asli lainnya. Selain itu, ada juga fitur channel agar Anda bisa membangun relasi dengan pemain lainnya.

Salah satu fitur yang paling menarik adalah Anda bisa menggunakan obrolan suara untuk berbincang. Aneka game di Hago sangat berkualitas dan interaktif. Bila ingin mencobanya, Anda bisa langsung mengklik link https://play.google.com/store/apps/details?id=com.yy.hiyo.

5. Zombie Tsunami

Zombie Tsunami

Berikutnya, Anda bisa mengunduh game Zombie Tsunami. Mungkin Anda berpikir game ini akan sangat menyeramkan dan penuh dengan visual mencekam. Ternyata, pikiran Anda salah besar.

Zombie Tsunami menampilkan figur zombie yang lucu dan tidak seram sama sekali. Anda harus menyerang kota dengan zombie, menciptakan gerombolan besar, dan mengubah pejalan kaki menjadi zombie.

Kehadiran berbagai fitur menarik membuat game ini tidak monoton atau membosankan. Saking serunya, game ini sudah mencatatkan jumlah unduhan mencapai 200 juta di seluruh dunia. Tertarik dengan game ini? Langsung saja klik linknya di https://play.google.com/store/apps/details?id=net.mobigame.zombietsunami.

6. Brain Test

Brain Test

Apakah Anda merasa pintar dan bisa menjawab berbagai soal? Anda bisa mencoba menguji kepintaran Anda dengan bermain Brain Test. Permainan ini bisa Anda unduh secara gratis di Play Store maupun App Store.

Bukan hanya sekadar asah otak biasa, Brain Test memiliki tingkat kesulitan yang tinggi. Semua teka-teki yang ada di sini akan membuat Anda kebingungan bahkan emosi.

Selain melatih logika, aplikasi ini juga cocok untuk melatih kesabaran Anda. Jawaban-jawabannya bisa sangat tidak terduga dan sulit diterima pikiran normal. Anda bisa mengunduh game yang tidak membosankan ini di link https://play.google.com/store/apps/details?id=com.unicostudio.braintest.

7. Helix Jump

Helix Jump

Game offline apa yang tidak membosankan? Anda bisa mengunduh Helix Jump yang sempat populer beberapa waktu lalu. Aplikasi buatan VOODOO ini menyajikan permainan, dimana Anda harus membawa bola dari atas sampai dasar.

Tak semudah itu, Anda harus menghadapi sejumlah rintangan untuk sampai ke bagian paling bawah. Anda perlu melewati balok-balok memutar dan menggiring bola melewati celah yang ada. Bila bola terkena warna lain pada balok, maka Anda harus mengulang permainan dari awal.

Meskipun terkesan sederhana, nyatanya game ini bisa membuat Anda ketagihan dalam memainkannya. Tak percaya? Coba saja sendiri dengan mendunduhnya di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.h8games.helixjump.

8. Hill Climb Racing

Hill Climb Racing

Selanjutnya, Anda bisa mencoba permainan Hill Climb Racing. Karakter utama dalam game ini adalah Newton Bill, seorang pembalap di trek menanjak. Pada game ini, Bill tidak akan berhenti berkendara sebelum berhasil menaklukan bukit tertinggi.

Tantangan yang berliku sepanjang game tentu akan membuat Anda kesusahan, namun juga ketagihan. Anda harus membimbing Bill melalui bukit demi bukit dengan persediaan bahan bakar yang terbatas.

Bila Anda tertarik untuk mengunduh Hill Climb Racing, bisa langsung klik link https://play.google.com/store/apps/details?id=com.fingersoft.hillclimb.

9. Worms Zone

Worms Zone

Permainan dengan konsep sederhana ini sempat viral beberapa waktu lalu. Pada game ini, tokoh utamanya adalah cacing yang kelaparan. Anda harus memberi makan cacing agar tubuhnya menjadi besar.

Bila tidak memakan apapun, Anda tidak akan mendapat poin. Peraturan dari game ini adalah cacing tidak boleh menabrak cacing milik pemain lain. Bila Anda melanggar, maka Anda akan mati dan permainan harus diulang dari poin 0.

Sebaliknya, Anda juga bisa menambah poin dengan mengepung cacing musuh dan mencuri semua makanan lezatnya. Tertarik mengunduh game ini? Langsung klik saja link https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wildspike.wormszone.

Bermain game yang tidak membosankan memang bisa merilekskan tubuh dan pikiran Anda. Dari sembilan game di atas, mana yang menjadi favorit Anda?

Bagikan artikel ini

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *